Kris dari Kompas. Anak muda yang pekerjaannya mempromosikan
koran Kompas ini dengan ramah, santun, dan percaya diri mendatangi kami (anak
saya Agatha, istri saya Usie, dan saya) ketika kami sedang duduk-duduk di hari
Minggu pagi di Jalan Pahlawan Semarang.
"Saya dari Kompas.... Menawarkan Kompas hari
ini...dengan mendapat bonus Majalah Ride Bike gratis...," kata Kris.
Anak saya Agatha seperti biasa memperhatikan dengan penuh
minat cara Kris yang sedang menawarkan barang yang dipromosikannya.
"Saya foto dulu, Mas...," kata saya kepada Kris.
Tidak lupa saya mengatakan kepadanya bahwa saya seorang "blogger"
(penulis "blog" di internet) sambil memberikan kartu nama saya :
www.holiparent.blogspot.com.
Kemudian Kris melanjutkan promosinya. Dan kami pun membeli
Kompas yang dipromosikan Kris seharga Rp 3.000,- plus mendapat gartis Majalah
Ride Bike.
"Ini memang edisi sebelum yang terbaru, Pak... Tetapi
masih baru...artinya memang stok untuk promosi...," kata Kris lagi. Saya
memakluminya. Bagi saya, Majalah Ride Bike ini memang baru, karena saya memang
belum pernah membaca.
Setelah Kris berlalu, anak saya Agatha bertanya kepada saya,
apa Kris menawarkan koran Kompas dan Majalah Ride Bike karena kami sedang
"sepedaan" (= jalan-jalan naik sepeda).
"Ya," jawab saya. "Orang seperti Kris
melihat-lihat, kira-kira apa orang yang akan ditawari akan tertarik dan mau
membeli. Misalnya, karena kita naik sepeda, maka Kris menawarkan Majalah Ride
Bike sebagai bonus koran Kompas edisi hari ini".
Kami melihat bahwa meskipun harus bekerja di hari Minggu
(biasanya di hari Minggu, orang-orang pada libur kerja). Dan Kris bekerja
dengan penuh semangat. Ceria. Ramah. Santun.
"Itu namanya orang bekerja dengan hati," kata saya
kepada Agatha.
:-)
Ibu-Ibu dan Bapak-Bapak Yth.,
Ada banyak hal dari perjumpaan kita dengan orang-orang dalam
kehidupan sehari-hari yang dapat kita jadikan bahan pembelajaran kepada anak.
Kali ini, tentang Kris, temanya adalah : bekerja dengan hati dan penuh
semangat.
Selamat menemani anak.
"Menemani Anak = Mencerdaskan Bangsa".
-----o0o-----
Foto dan tulisan oleh Constantinus Johanna Joseph. Ilmuwan
Psikologi anggota Himpunan Psikologi Indonesia nomor 03-12D-0922. Sarjana di
bidang Ilmu Alam dan Ilmu Sosial.