Selasa, 20 Mei 2014

MUSEUM KARS INDONESIA di PRACIMANTORO, WONOGIRI, JAWA TENGAH





Ibu-Ibu dan bapak-Bapak pecinta blog inspirasi pendidikan Holiparent Yth.,

Hampir satu tahun yang lalu, saya melihat sebuah mobil yang memasang stiker Museum Kars Indonesia, Pracimantoro, Wonogiri. Saya bertanya di dalam hati, seperti apa isi museum ini, ya ?




Kesempatan untuk mengunjungi museum yang diresmikan pada tahun 2009 ini baru terwujud pada tanggal 15 Mei 2014 yang lalu. Agatha (anak saya semata wayang), Susana (istri saya, juga semata wayang), dan saya sendiri sudah membuat rencana untuk jalan-jalan sampai ke Museum Kars Indonesia yang (ternyata) 6,5 jam perjalanan dari Kota Semarang (dengan mengendarai mobil pribadi).






Jauhnya jarak yang harus ditempuh seketika hilang, ketika kami tiba di Museum Kars Indonesia sekitar pk. 12.00 WIB dan disambut dengan hangat dan ramah oleh para pegawai Museum Kars Indonesia.


Bahkan, Ibu Henni (yang foto-fotonya ada di bawah ini) dengan ramah, detail, dan penuh semangat memandu kami berkeliling Museum Kars Indonesia di lantai atas. Penjelasan Ibu Henni yang disertai dengan alat peraga yang komplit berupa foto, film, maupun miniatur / maket sangat membantu kami dalam memahami apa sebenarnya kars itu dan bagaimana peranannya bagi kehidupan manusia.


























Kemudian kami sampai ke lantai bawah, dan Pak Agung Kurniawan memandu kami berkeliling museum melihat-lihat koleksi yang ada di lantai bawah. Sama seperti Ibu Henni, Pak Agung juga memberikan penjelasan dengan ramah, detail, dan penuh semangat.


Hal yang sangat menarik dan sangat membantu kami dalam memahami kars adalah banyaknya alat-alat peraga 3 dimensi.








Museum Kars Indonesia juga menampilkan foto dan alat-alat peraga yang berkaitan dengan manfaat kars bagi manusia, bahkan sejak zaman manusia prasejarah !












Di Muesum Kars Indonesia juga ditampilkan contoh alat-alat yang terbuat dari batu, yang digunakan oleh manusia prasejarah yang tinggal di kawasan kars.


















Ternyata, ada banyak hewan cantik yang tinggal di kawasan kars. Berikut ini adalah foto dari binatang yang diawetkan untuk keperluan ilmu pengetahuan.























































Tentu saja, ada banyak penjual makanan di sekitar Museum Kars Indonesia, yang dapat kami gunakan untuk sekedar mengisi perut yang lapar setelah berkeliling dan belajar (secara sangat mengasyikkan) di Museum Kars Indonesia.


Jadi, kapan Ibu-Ibu dan Bapak-Bapak Yth. mengajak putra dan putri tersayang ke Museum Kars Indonesia ?



Selamat menemani anak.
"Menemani Anak = Mencerdaskan Bangsa".

-----o0o-----

Foto dan tulisan oleh Constantinus Johanna Joseph. Ilmuwan Psikologi - anggota Himpunan Psikologi Indonesia. Sarjana di bidang Ilmu Alam dan Ilmu Sosial. Dapat dihubungi melalui telepon 082 322 678 579 atau e-mail : constantinus99@gmail.com. Alamat surat : Jalan Anjasmoro V nomor 24 Semarang 50149.