Senin, 11 Februari 2019

HOLIPARENT : Mengikuti Pelatihan Konseling Pasangan Suami Istri (Pasutri)




Pada tanggal 8, 9, dan 10 Februari 2019 kami berkesempatan mengikuti Pelatihan Konseling Pasangan Suami Istri yang diadakan oleh Pusat Pastoral Keluarga "Brayat Minulyo" Semarang.

Pembicara dalam pelatihan tersebut adalah Annastasia Ediati, S.Psi, M.Sc, Ph.D, Psikolog dan juga Romo Yohanes Aristanto Hari Setiawan, MSF.

Pelatihan selama tiga hari ini memberikan pengalaman berjumpa, belajar, dan juga bertukar pengalaman dengan para pengajar serta seluruh peserta mengenai pentingnya relasi pasangan suami istri yang berkualitas.

Di atas adalah foto bersama dengan pengajar pelatihan Annastasia Ediati, S.Psi, M.Sc, Ph.D, Psikolog (memakai kaos hitam).
Berbaju putih membawa sertifikat adalah Constantinus, S.Pi, S.Psi, MM, MM, M.Psi, Psikolog, dan di tengah membawa sertifikat adalah Susana Adi Astuti, S.Pi, MM, M.Si.

Doktor Annastasia dalam pelatihan ini menjelaskan 8 tahapan konseling, yaitu :
1. Mengawali konseling
2. Eksplorasi
3. Pemetaan masalah (4 area sensitif konflik perkawinan adalah (a) uang / keuangan, (b) keluarga besar, (c) anak / anak yang bermasalah, (d) seksualitas / kesetiaan)
4. Identifikasi masalah dan prioritas
5. Diskusi solusi
6. Pemberian penguatan dan motivasi untuk melakukan tindakan memecahkan masalah
7. Monitoring dan evaluasi
8. Mengakhiri konseling

Juga dijelaskan oleh Doktor Annastasia tentang Siklus Tahapan Perubahan (Cycle of Change) dalam diri konseli, yaitu :
* Pra Kontemplasi (belum menyadari masalah)
* Kontemplasi (sudah menyadari masalah, tetapi belum tahu harus bagaimana)
* Persiapan (sudah muncul niat untuk menyelesaikan masalah & mencari bantuan)
* Tindakan (bersikap kooperatif & mau memulai perubahan)
* Menjaga Perubahan (melakukan perubahan yang disarankan secara terus-menerus & tanpa supervisi); namun demikian bisa juga terjadi Kambuh (perubahan berhenti, masalahnya muncul lagi) dan kembali mengulang dari tahap Kontemplasi
* (Kalau tidak Kambuh, maka masuk ke tahap) Perubahan yang Bertahan Lama (mempertahankan perubahan yang dilakukan seiring berjalannya waktu)



Foto bersama pengajar dan penyelenggara Pelatihan Konseling Pasangan Suami Istri (Pasutri) di Pusat Pastoral Keluarga Brayat Minulyo Semarang.


*****

Selamat menemani anak dalam relasi pasangan suami istri yang berkualitas.

"Menemani Anak = Mencerdaskan Bangsa"

----- oOo -----




HOLIPARENT
Jl. Anjasmoro V no. 24 Semarang 50149
Telp / WA : 0852 1540 6189