Dikelola oleh Dr. Susana Adi Astuti, S.Pi, MM, M.Si; Dr. Constantinus, S.Pi, S.Psi, MM, MM, M.Psi, Psikolog; Bernardine Agatha Adi Konstantia, S.T.P., M.Sc. Kantor : Kedaton Terrace D9/03, BSB City, Semarang. WA : 0852 1540 6189. Rekanan : BIRO PSIKOLOGI Dr.Constantinus & Rekan.
Sabtu, 25 Mei 2013
Menemani Anak - MAIN GITAR DAN BERSANTAI DI TEPI KOLAM TERATAI
Adakalanya orang tua tetap masuk kerja ketika hari libur. Misalnya, libur nasional 25 Mei 2013 kali ini. Istri saya tetap masuk kerja. Anak saya pun ada janjian dengan teman-temannya di sekolah. Saya sendiri, ini kesempatan yang baik untuk membaca buku-buku yang sudah dibeli tetapi ----- seperti biasa ----- belum sempat dibaca.
Ibu-Ibu dan Bapak-Bapak Yth.,
Adanya jadwal seperti itu bukan berarti kita tidak bisa menikmati hari libur. Kalau biasanya kita biasa olah raga jalan pagi di hari libur, maka kita tetap melakukan olah raga ini bersama anak dan istri, supaya "rasa" bahwa ini adalah hari libur "tetap ada".
Ibu-Ibu dan Bapak-Bapak Yth.,
Jadi meskipun anak dan istri akan ada kegiatan masing-masing, di hari libur nasional Sabtu 25 Mei 2013 ini kami jalan-jalan / "santai-santai" dulu. Murah meriah, kami "main" ke kampus Undip Pleburan (karena saya dan istri dulu kuliah di sini), di dekat gedung rektorat yang lama.
Kami nongkrong saja sambil menikmati pemandangan bunga teratai yang mekar di kolam. Juga menikmati kolam yang sejuk, yang ada ikan mas-nya, juga ada ketam yang sedang "hilir mudik ke sana ke mari" di air kolam. SEDERHANA, DAN ENAK UNTUK DINIKMATI.
Kesempatan bersantai seperti ini juga dapat diisi dengan bermain musik : Agatha ----- anak saya ----- membawa gitar dan main gitar di tepi kolam.
(Video Lagu)
Bagi Ibu-Ibu dan Bapak-Bapak yang membaca blog Holiparent ini dengan personal computer / laptop / notebook, juga dapat menikmati video pendek tentang Agatha main gitar sambil menyanyikan lagu ciptaannya sendiri di tepi kolam. Kalau ada suara yang lain, itu adalah suara orang-orang yang sedang bermain basket di lapangan basket seberang kolam teratai Undip (masih di dalam lingkungan kampus Undip Pleburan juga). Mohon maaf, bagi Ibu-Ibu dan Bapak-Bapak yang membaca blog ini menggunakan tablet / smartphone, barangkali perlu software khusus sesuai merek / jenis tablet / smartphone masing-masing.
Masih sambil santai-santai, pulangnya masih bisa beli Kue Lekker yang langsung dibikin setelah kita pesan. Jadi, meskipun hari ini istri masuk kantor dan anak ada kegiatan di sekolah (janjian dengan teman-temannya sendiri untuk mengerjakan tugas sekolah berkelompok), di pagi hari perlu menyempatkan diri untuk bersantai lebih dulu.
Selamat menemani anak.
Selamat menemani anak dengan jalan-jalan dan menikmati kolam yang ada di dekat kita.
"Menemani Anak = Mencerdaskan Bangsa".
-----o0o-----
Foto, video, dan tulisan oleh Constantinus Johanna Joseph. Ilmuwan Psikologi anggota Himpunan Psikologi Indonesia nomor 03-12D-0922. Sarjana di bidang Ilmu Alam dan Ilmu Sosial.