Kamis, 28 Juni 2012

MENEMANI ANAK MEMBELI BUKU...MUMPUNG "DISKON BESAR"...


Memasuki masa liburan sekolah, beberapa toko buku mulai mengadakan acara khusus berupa "pasar murah" per-buku-an. Misalnya, Toko Buku Gramedia di Jalan Pandanaran Kota Semarang. (Maaf, ini bukan promosi. Sekedar memberikan contoh nyata saja).

Di kegiatan seperti ini, ada buku-buku yang di-diskon sampai 70%. Apakah itu buku baru ? Saya susah menjawabnya. Karena bagi saya pribadi, selama buku itu belum pernah saya baca (meskipun sudah diterbitkan 5 tahun lalu), namanya tetap saja buku baru. Setidaknya, bagi saya.

--------------------

Waktu saya mengunjungi Gramedia Pandanaran Semarang tanggal 28 Juni 2012, "pasar murah" per-buku-an ini baru memasuki hari ke-2. Sehari sebelumnya, saya juga sudah mengunjungi "pasar murah" per-buku-an ini. (Saya mengunjunginya bersama anak dan istri). Ada banyak orang yang menyempatkan diri berkunjung ke "pasar murah" per-buku-an ini : para ibu dan bapak bersama anaknya (seperti saya sekeluarga), para karyawati yang masih memakai baju seragam kantor (belum pulang rumah, langsung ke toko buku, padahal waktu sudah menunjukkan pukul 20.30 WIB), dan tentu saja para muda dan mudi yang berpacaran sambil melihat-lihat buku.

Jadi, suasana toko buku memang jadi lebih meriah. Apalagi, pakai pasang tenda segala. Di area parkir mobil di depan toko. Rasanya seperti pergi ke pesta, bukan ke toko buku.

Mungkin, itu sebabnya banyak orang yang berkunjung. Selain diskon yang relatif sangat besar (sampai 70%), juga suasana area parkir mobil di depan toko yang disulap jadi seperti tempat resepsi pernikahan yang mewah. Luar biasa !

--------------------

Saya hanya menceritakan bahwa sudah ada banyak orang yang berkunjung ke "pasar murah" per-buku-an ini. 
Lagi pula, buku-buku dengan harga diskon besar-besaran ini bisa dijadikan alat untuk mendongeng / menemani anak selama libur sekolah.

Jadi, ada baiknya segera ke "pasar murah" per-buku-an seperti ini. Menemani anak memilih-milih buku yang disukai. Buku bacaan hiburan, boleh. Buku pelajaran, boleh. Buku tulis dan alat tulis, juga boleh.

Selamat menemani anak.

"Menemani Anak = Mencerdaskan Bangsa".

-----o0o-----

  • Foto dan tulisan oleh Constantinus. Ilmuwan Psikologi anggota Himpunan Psikologi Indonesia nomor 03-12D-0922.